Revenant Episode 1 dibuka dengan kasus bunuh diri siswa SMA
Bermula dari sang ayah Goo San Young (Kim Tae-Ri), Gu Kang-mo (Jin Sun-kyu) harus mati bunuh diri karena roh jahat yang mengincarnya. Ayah dan ibunya sudah berpisah, sehingga San Young baru mengetahui hal tersebut.
Sang ibu Yoon Kyung-moon (Park Ji-young) memberitahu San Young bahwa ayahnya sudah meninggal, dan itu ternyata bohong agar San Young tidak terus bertanya kepada ibunya. Setelah mengunjungi upacara kematian ayahnya, banyak pertanyaan timbul di benak San Young
Yeom Haesang (Oh Jung-se) adalah seorang profesor sejarah yang diminta bantuan oleh ayah dari San Young. Saat Haesang melihat San Young, bayangannya berbentuk perempuan dengan rambut panjang berantakan, bak roh jahat yang ingin memangsa.
Rambut bayangan tersebut terus tumbuh, saat San Young memendam dendam pada orang yang dibencinya. Saat orang tersebut mati atau celaka, roh jahat dalam tubuh San Young seakan semakin kuat.

Hal aneh dialami San Young setelah sempat hampir menerima pemberian ayahnya berupa ikat rambut atau aksesoris kepala. Haesang mungkin satu-satunya yang bisa menemukan jawaban dari roh jahat dalam diri San Young.
Ketika San Young tidur, versi lain dari dirinya keluar dan melakukan hal kejam yang misterius. Apakah itu hantu dirinya yang keluar tubuhnya? Atau hanya mimpi San Young belaka?
Saat bersamaan seorang penjahat yang sempat menipu keluarga baru keluar penjara, dan mati. San Young pun dicurigai tanpa bukti yang kuat di episode pertama ini.
Di saat bersamaan, San Young bersinggungan dengan kasus bunuh diri seorang remaja SMA Hyunwoo karena bullying. Ternyata bukan kasus bullying di sekolah, Hyunwoo sering dipukuli di rumah oleh orang tuanya.

Hyunwoo hanya ingin adiknya selamat dari orang tuanya. Hyunwoo meninggalkan banyak petunjuk dengan menghantui teman-temannya. Semua petunjuk itu ternyata dapat dilihat oleh San Young dengan melihat ke cermin.
San Young yang awalnya tidak percaya kepada hantu, dipaksa percaya karena dirinya melihat roh dari Hyunwoo yang memberinya petunjuk dari kasusnya. Dan kasusnya berlanjut ke episode ke-2
Revenant Episode 2 menyelesaikan kasus dan membongkar rahasia ayah Goo San Young
Di episode kedua, San Young terus mencari petunjuk tentang roh jahat yang dikatakan Haesang, sambil membantu teman-teman Hyunwoo yang dihantui. Haesang juga membantu kasus Hyunwoo yang mencurigakan.
Kasus berakhir dengan happy ending, sehingga San Young bisa fokus dengan masalahnya. Namun, dirinya tetap tidak percaya hantu, dan melakukan tes kejiwaan. Hasilnya dirinya mengalami depresi, sehingga semakin tidak percaya akan hantu.
Suatu ketika San Young, mengalami hal aneh yang membuat dirinya merasakan penglihatan lain. Di episode 1, versi lain San Young yang dicurigai membunuh penipu, diperkuat di episode kedua ini.

San Young yang dapat melihat hantu melalui cermin, merasakan aneh pada dirinya saat bercermin. Dirinya melihat bayangan roh jahat dengan rambut panjang terurai. Di situlah, San Young kembali melihat penglihatan lain.
Misteri semakin memuncak ketika Haesang ingin mencari petunjuk di rumah Kim Seok-ran (Ye Soo-jung), nenek dari San Young dan ibu dari ayahnya yang meninggal. Saat bersamaan, San Young mendapat penglihatan aneh.
Dirinya tiba-tiba berada di rumah neneknya. Neneknya meninggal dengan gantung diri, sama persis saat ayahnya meninggal karena roh jahat. Apakah yang sebenarnya terjadi dengan keluarga San Young?
Haesang yang secara tidak langsung menjadi saksi, semakin percaya bahwa roh jahat dalam diri San Young adalah kunci dari terbunuhnya ayah dan kakeknya. Kita pun diperlihatkan masa lalu Haesang yang mengalami hal sama.
Haesang ternyata pernah berurusan dengan roh jahat yang bersumber dari aksesoris rambut merah itu. San Young dan Haesang mencoba mencari semua informasi tentang pentunjuk yang ditinggalkan ayahnya.

Roh jahat yang pernah mengincar mereka berdua cukup cerdik, dengan membunuh korbannya dengan memaksa mereka bunuh diri. Namun, terdapat bukti lain yang ditemukan polisi.
Setiap orang yang bunuh diri secara tidak wajar, terdapat luka di pergelangan tangan. Polisi yang seharusnya tidak percaya akan hantu membuat manusia bunuh diri, kembali membuka kasus lama serupa.
